Membuat Hasil Foto Dengan Latar Belakang Blur

Kali ini kami akan bagikan cara membuat foto berlatar belakang blur atau biasa disebut Bokeh di Android dengan cara paling simple, yakni dengan menggunakan bantuan aplikasi Google Camera yang tersedia hampir untuk semua smartphone Android. OK, begini caranya.

Cara membuat foto dengan background buram (kabur)

  1. Download Google Camera ini
  2. Setelah proses instalasi selesai, buka aplikasi Google Camera tadi. kemudian pilih modus Lens Blur. Caranya, usap tepi layar dari kanan ke kiri.
  3. Saat mengambil foto usahkan jarak dari benda yang difoto tidak lebih dari 1,5 meter, dan harus di gerakkan secara perlahan-lahan ke arah atas. apabila pergerakannya terlalu cepat biasanya google kamera akan memberitahukan.
  4. Setelah terpotret, google kamera akan melakukan prosesing rendering image. Tunggu aja tidak lama kok, dan nanti hasil foto bokeh kalian akan keluar.
  5. Apabila hasil fotonya kurang mantap burnya, kalian bisa klik menu nomor dua setelah menu share yang ada di bagian bawah. Kalian bisa mengedit fokusnya dan juga bisa memberikan efek blur sesuai keingan kalian. Dan setelah itu, jangan lupa untuk disimpan ya.

OK segitu dulu untuk tips mendapatkan hasil foto yang memberikan efek background ngeblur di Android dengan bantuan aplikasi Google Kamera.

Leave a Comment