Cara reset Oppo A3s ada 2 metode yang paling aman dan mudah dilakukan, kalian bisa memperbaiki Hp Oppo A3s apabila mengalami error. Untuk kalian pengguna Oppo A3s yang masih tidak mengerti tentang bagaimana cara reset Oppo A3s ini dapat mengikuti panduan dari kami ini.
Oppo A3s dirilis pada tahun 2018, tentunya banyak suka dan duka saat beraktifitas dengan menggunakan Hp ini. Sukanya, kalian bisa melakukan berbagai hal seperti menonton film, bermain game, interaksi dengan teman melalui sosmed dan banyak hal lagi.
Sedangkan duka, terkadang Hp Oppo A3s ini tidak mau kompromi ada saja masalah yang mungkin akan dialami penggunanya. Tentunya hal seperti ini tidaklah mengherankan, namanya sebuah benda hidup pasti ada masanya dimana Hp kita tidak seperti dulu lagi saat baru menggunakannya.
Berbagai masalah umun yang kerap menghantui pengguna smartphone adalah penyimpanan penuh, kemasukan virus, aplikasi error, main game jadi lag, internet jadi lemot dan berbagai masalah lainnya. Ada juga yang lupa dengan kunci pola bahkan ada yang mengalami bootloop atau hanya hang di logo saja.
Untuk mengatasi ini, Google dan Oppo menyediakan kita fitur reset, kalian akan menemukan fitur reset Oppo A3s di menu Pengaturan dan Recovery.
Apa itu Reset?
Reset adalah sebuah proses mengembalikan ke pengaturan awal (pabrik), dimana proses reset ini akan menghapus semua data, file sampah, aplikasi dan game yang telah terinstall. Jadi, intinya Hp Oppo A3s kalian akan menjadi seperti baru lagi.
Ada 2 metode umum yang biasa digunakan untuk melakukan reset Oppo A3s ini, cara pertama dengan melalui fitur reset yang ada di Pengaturan biasa dikenal dengan Factory Reset dan yang kedua Hard Reset, dimana kalian bisa melakukannya melalui menu Recovery.
Dari penjelasan diatas, jadi sebelum melakukan reset sangat direkomendasikan untuk membuat backup file-file penting yang ada di penyimpanan internal. Kalian bisa membackup file tersebut ke Memory Card atau disimpan di PC.
Dan perlu kalian ketahui, Reset tidak bisa menghapus akun Google, jadi setelah di reset Oppo A3s kalian nantinya akan tetap diminta masukan akun Google. Untuk itu pastikan kalian masih ingat atau lebih amannya logout terlebih dahulu.
Sekarang bagaimana cara reset via pengaturan dan recovery di Oppo A3s ini? Silahkan ikuti panduan dari kami di bawah ini.
Cara Factory Reset Oppo A3s Lewat Pengaturan Pabrik
Cara factory reset oppo A3s ini bisa kalian lakukan apabila masih bisa digunakan. Cara ini paling umum dan aman tapi tergolong kurang bersih, dibandingkan dengan hard reset.
- Masuk Pengaturan di Oppo A3s kalian, kemudian cari dan klik menu Pengaturan Tambahan.
- Langkah selanjutnya pilih menu Buat Cadangan dan Reset .
- Nah, kalian akan mendapatkan opsi untuk membuat cadangan serta kembali ke pengaturan pabrik. Disarankan, kalian mencadangkan/backup aja dahulu dengan klik menu Cadangan & Pulihkan.
- Sekarang tap menu Buat Cadangan Baru. Disini, kalian akan menemukan berbagai pilihan kalian pilih kontak, pesan dan riwayat panggilan.
- Setelah membuat cadangan selesai, pilih menu Reset data pabrik. Dari beberapa pilihan kalian pilih Hapus Data Apli & Apli Laik Hapus.
- Nantinya, Oppo A3s ini akan restart. Saat ini, kalian tinggal menunggu sampai proses restart selesai.
Cara Hard Reset Oppo A3s Lewat Recovery
Kalian bisa melakukan hard reset, apabila cara diatas kurang ampuh mengatasi error pada Oppo A3s ini. cara reset Oppo A3s via ColorOS recovery ini sedikit berbeda, karena kalian akan mengakses menu yang tersembunyi yang bernama Recovery.
Untuk kalian yang belum tahu cara melakukan reset via recovery di Oppo A3s ini, dapat melihat tutorialnya berikut ini.
- Langkah pertama, Matikan terlebih dahulu Hp Oppo A3s kalian, setelah itu tekan tombol Volume Bawah dan Power bersama-sama, tahan dan lepaskan kalau sudah muncul logo Oppo. Kalau sukses, akan masuk ke recovery, kalian pilih English.
- Setelah itu pilih menu Wipe Data .
- Disitu ada pilihan opsi Wipe data (Keep SMS, Contacts and Photos), kalian tap opsi tersebut. Setelah itu kalian konfirmasi dengan tap tombol OK.
- Kalau sudah terlihat Wiped Successfully klik tombol OK dan dan terakhir Reboot.
- Sekarang Hp Oppo A3s kalian masuk ke proses restart dan silahkan menunggu sampai proses restart selesai.
Proses restart Oppo A3s ini akan memakan waktu sedikit lebih lama dari biasanya, berkisar antara 5 sampai 10 menit. Apabila berhasil, kalian akan diminta melakukan konfigurasi ulang dan memasukan akun Google.
Akhir Kata
Kedua cara reset ini sudah saya coba dan berhasil di Oppo A3s ColorOS 3.2 yang menggunakan Android 7.1.2 Nougat dan mungkin kelak apabila sudah terupdate ke Android Oreo, cara reset ini masih bisa digunakan tidak ada yang berbeda.
Demikianlah tutorial mengenai cara mereset Hp Oppo A3s melalui Pengaturan Pabrik dan Recovery. Semoga dengan adanya tutorial dari kami ini, Hp Oppo A3s kalian bisa normal seperti sediakala.