Berhubung banyak yang menanyakan kok di custom rom MIUI Andromax tidak bisa melakukan panggilan telepon dan sms?…pertanyaan seperti itu sering banget ditanyakan oleh pengguna androamax yang menginstall rom miui baik itu miui 7 ataupun miui 8.
OK hari ini kami akan memposting tutorialnya agar kalian bisa menggunakan fungsi telepon dan sms. sebenarnya tutorial ini sangat mudah karena kalian hanya perlu mengaktifkan fitur VOLTE. fitur VOLTE (Voice Over LTE) adalah layanan panggilan suara dan sms melalui jaringan LTE.
Sekarang Smartfren sangat mengandalkan Volte sebab dalam beberapa bulan lagi layanan CDMA dan EVDO akan segera di tutup. Maka dari itu pihak smartfren melakukan promosi besar-besaran agar para pengguna Andromax untuk beralih ke Andromax 4G.
Cara Mengaktfkan Volte MIUI 7/8 Agar Bisa Telpon dan SMS
Untuk mengaktifkan fitur VOLTE di MIUI 7/8 kalian harus mengubah lokasi ke thailand atau india atau malaysia yang ada di Pengaturan ROM MIUI. Untuk lebih lengkapnya buka Setelan terus pilih Setelan Tambahan dan pilih Lokasi dan sangat di rekomendasi pilih lokasi Thailand agar settingan jam tidak berubah.
Setelah memilih tersebut nanti di statusbar akan muncul tulisan VOLTE dan coba kalian melakukan panggilan telepon pasti sudah bisa digunakan lagi.
Sekian dulu salah satu tips buat pengguna rom miui di Andromax, semoga tips ini berguna buat kalian.