Salah satu ROM berbasis Android 6.0 Marshmallow buat Andromax A adalah Android Ice Cold Project (AICP). Untuk kalian yang ingin mencoba custom ROM ini bisa mengikuti panduan dibawah ini.
AICP yang merupakan kepanjangan dari Android ICE Cold Project yang merupakan pengembangan dari ROM AOKP tapi sejak di Marshmallow ROM AICP menggunakan CM sebagai base ROM.
Tahun ini merupakan kesuksesan rom ini dimana banyak yang menilai positif dengan rom ini, mungkin diantara semua ROM yang berbasis CM, AICP lah yang paling stabil dan minim bug.
Banyak para developer mencoba membuild langsung ataupun memporting rom ini agar dapat berjalan di smartphone mereka. ROM AICP di Andromax A di developed oleh salah satu mastah opreker yang bernama Azen Sunanda Zain.
Cara Install ROM AICP Marshmallow 11.0 Andromax A
- Download dulu Custom ROM AICP MM Andromax A dan Fix Kamera Kebalik
- Kemudian Masuk ke menu TWRP caranya tekan tombol Volume Atas dan Power, lepaskan apabila telah muncul tulisan Andromax
- Saat telah masuk di menu TWRP Pilih WIPE terus di bawahnya geser Swipe to factory reset
- Selanjutnya kalian pilih Install dan pilih file ROM AICP yang tadi kalian download
- Setelah itu dibagian bawah geser Swipe to install
- Tunggu sampai proses instalasi selesai, kalau selesai nanti muncul tombol Reboot Now
- Sekarang Reboot dan tunggu sampai masuk ke HomeScreen, prosesnya mungkin sekitar 5-10 menit
Kesimpulan
Selain stabil rom ini juga sudah support Volte dengan fitur ini kalian bisa melakukan telpon dan sms di jaringan LTE. Dengan Android 6.0 Marshmallow yang menjadi OS ROM ini.
ROM ini sangat cocok untuk digunakan bermain game tanpa lag dan juga pemakaian baterai tergolong awet. Kalian juga bisa meningkatkan performa ROM ini dengan berbagai tweak.
Untuk selalu mendapatkan pembaharuan dari Custom ROM AICP ini, silahkan bookmark halaman ini agar mudah mendapatkan informasi update terbaru dari para developer ROM AICP.