Mengganti font adalah salah satu cara untuk menghilangkan kebosanan kita. Nah, disini saya akan membahas bagaimana cara ganti font Vivo Y15 dengan mudah. Sebenarnya tidak terlalu berbeda jauh dengan Vivo V9 malah hampir sama caranya.
Ponsel seri Y terbaru dari Vivo ini dibekali dengan sejumlah fitur andalan untuk memenuhi kebutuhan pengguna smartphone di tanah air. Vivo mengandalkannya untuk bersaing dengan bekal fitur AI triple-camera, layar besar, dan baterai jumbo.
Seperti biasa, Y15 masih mengandalkan chipset Helio P22 racikan MediaTek yang memiliki clockspeed 2.0 GHz dipadu dengan RAM 3GB dan versi tertingginya RAM 4GB. Sedangkan sebagai pengolah grafis, Vivo mempercayakan kepada GPU PowerVR GE8320.
Desainnya sendiri, Vivo Y15 bisa dibilang tidak membawa perubahan dari beberapa varian Y yang telah lebih dulu hadir. Bodi dengan balutan gradasi warna masih menjadi andalan Vivo untuk menarik konsumen dari berbagai kalangan yang peduli dengan penampilan.
2 Cara Ampuh Mengganti Font Vivo Y15
Antarmuka atau UI dari Vivo yang bernama Funtouch OS menjadi ciri khas tersendiri, Fitur mengubah tampilan bisa kalian terapkan dengan menggunakan tema yang telah disediakan. Tapi untuk mengubah font Vivo Y15, defaultnya hanya beberapa jenis huruf saja yang disediakan oleh Vivo.
Oleh karena itu, kalian perlu mengganti font di Vivo Y15 secara mandiri. Di artikel ini, Belajardroid akan menjelaskan bagaimana cara mengganti font di Vivo Y15 dengan cara via aplikasi dan theme store.
Cara Menerapkan Font Vivo Y15 Uji Coba Menjadi Permanen
- Install aplikasi iMod V terbaru.
- Terapkan font berbayar dari toko Tema Vivo (iTheme) Anda.
- Kemudian tutup iTheme.
- Setelah itu buka iMod V.
- Pilih New Theme Method.
- Setelah itu klik Apply Font.
- Nanti dibagian bawah muncul notifikasi Permanent Activate.
Cara Menambah Font Vivo Y15 via Aplikasi zFont
- Download dan Install aplikasi zFont Vivo Y15 .
- Buka aplikasi zFont ini.
- Pilih Stylish untuk mengganti dengan berbagai jenis font unik.
- Pilih salah satu font yang kalian sukai.
- Tap tombol Download.
- Berikutnya tap tombol Set.
- Setelah itu pilih Vivo (FuntouchOS).
- Pilih Lokal.
- Pilih Font Lokal.
- Sekarang terapkan Font tersebut.
- Setelah font terpasang, HP Vivo Y15 sudah terlihat menarik tulisannya.
Setelah tampilan gaya huruf Vivo Y15 diganti, tentunya ponsel akan terlihat sedikit lebih segar dengan tampilan baru.
Cara Mengubah Font Vivo Y15 via iTheme
- Download aplikasi iTheme China buat Vivo Y15.
- Setelah selesai, buka folder Download.
- Kemudian klik file iTheme_China_Vivo.apk
- Buka Setelan, selanjutnya aktifkan Sumber tidak dikenal atau Unknown Source.
- Buka iTheme.
- Pilih Font / Huruf dan pilih salah satu font yang ada disitu.
- Setelah itu download dan terapkan font yang kalian pilih.
- Otomatis Vivo Y15 akan terlihat tulisannya sudah berubah.
Kalau iTheme versi China diatas sudah tidak bisa lagi digunakan dikarenakan Vivo sudah menutup akses pengguna luar negara china. Kalian masih bisa menggunakan metode kedua melalui aplikasi yang bernama zFont. Caranya juga simple dan tanpa root.
Cara Mengganti Font Vivo Y15 Lewat Pengaturan
- Pertama buka menu Setelan HP Vivo Y15.
- Pilih opsi Wallpaper dan Font.
- Setelah itu tap opsi Font.
- Nanti akan ada beberapa pilihan font bawaan dari Vivo.
- Pilih salah satu font yang di sukai.
Penutup
Vivo Y15 telah dibekali dengan kamera utama yang membawa tiga lensa sekaligus (AI triple-camera) seperti yang ada pada seri Vivo terbaru lainnya. Ada lensa utama 13MP, berikutnya lensa 8MP (ultrawide) dengan aperture f/2.2, serta lensa 2MP depth sensor yang berguna untuk mengambil foto bokeh.
Cara mengubah font Vivo Y15 ternyata sangat mudah, kan? Kami harap semoga tutorial diatas bisa membantu dalam mengubah font pada ponsel Vivo kamu. Kami sarankan agar menggunakan cara pertama saja, karena lebih mudah dan sederhana daripada melakukannya metode kedua.