Ini dia, Cara Screenshot Hp Oppo A11 Tanpa Tombol

Cara screenshot layar hp Oppo A11 dengan cepat dan praktis akan sangat membantu bagi pengguna pemula yang ingin menyimpan informasi dari layar ponsel tanpa harus repot menulis ulang.

Oppo A11 punya performa tinggi yang ditopang oleh daya baterai 5000 mAh yang bisa dipakai selama beberapa jam tanpa henti. Tidak perlu khawatir kehabisan daya, karena ponsel ini di bekali dengan fast charging.

Tak cukup sampai di situ, Oppo juga memberikan kualitas gambar sangat baik untuk ponsel di kelasnya. Pasalnya, perangkat memakai layar besar 6.5 inci beresolusi 720 x 1600 yang memiliki DPI 270.

Untuk dapur pacunya, ponsel ditenagai Snapdragon 665 dipadukan RAM 4 GB dengan penyimpanan internal 128 GB yang masih bisa diperluas dengan microSD.

Satu hal yang memiliki nilai lebih dari ponsel iniadalah kalian akan menjumpai beberapa fitur screenshot. Terdapat beberapa prosedur mengambil screen capture di ponsel Oppo A11 tanpa memakai aplikasi screenshot pihak ketiga.

Cara Swipe Screenshot 3 Jari Oppo A11

Cara yang paling mudah adalah mengusap layar menggunakan tiga jari untuk membuat screenshot di Oppo A11 seperti berikut.

  1. Buka Pengaturan [Settings].
  2. Pilih Pengaturan Tambahan [Additional settings].
  3. Pilih Gambar Layar [Screenshot].
  4. Aktifkan fitur Gesek turun 3 jari [3-Finger swipe down].
  5. Sekarang kalian bisa membuat tangkapan layar dengan menggunakan 3 jari.
  6. Proses screenshot akan ditandai dengan layar berkedip dan terdengar suara shutter.

Cara SS Oppo A11 Tanpa Tombol

Jika merasa ribet dengan cara swipe atau tombol, silahkan mencoba metode screenshot lewat Smart Sidebar. Secara default fitur ini belum diaktifkan, jadi kalian perlu mengaktifkannya terlebih dahulu.

Silahkan simak cara selengkapnya untuk screenshot lewat Smart Sidebar.

  1. Nyalakan handphone Oppo kalian lalu tap menu Settings.
  2. Selanjutnya, tap menu Convenience tools.
  3. Di halaman Convenience tools, kalian tap Smart Sidebar atau Bilah Samping Cerdas.
  4. Aktifkan Smart Sidebar dengan mengetuk toggle on/off.
  5. Nanti di layar Oppo A11 akan muncul menu transparan berbentuk garis yang dapat di pindahkan.
  6. Kemudian, kalian dapat memilih area yang akan kalian potret.
  7. Buka Smart Sidebar.
  8. Setelah itu, ketuk Screenshot.

Cara Screenshot Panjang Oppo A11

Saat ini Hp Oppo berbasis ColorOS sudah mengusung Screenshot panjang sebagai salah satu fitur dasar sehingga bisa digunakan oleh para pengguna tanpa install aplikasi pihak ketiga.

Bagaimana cara membuat screenshot panjang pada Oppo A11? Silahkan ikuti tutorial ini.

  1. Buka layar lalu temukan aplikasi ataupun halaman pada hp Oppo yang akan di screenshot panjang.
  2. Kemudian tekan tombol Volume Bawah dan Daya bersamaan.
  3. Berikutnya layar akan berkedip dan berhasil membuat screenshot.
  4. Silahkan klik opsi Screenshot Panjang yang berada di pojok kanan bawah.
  5. Seret halaman naik dan turun untuk menepatkan akhir gambar screenshot panjang.
  6. Jika sudah beres, maka tinggal klik tombol Selesai dan hasil screenshot panjang akan tersimpan.

Cara Tangkapan Layar Dengan Tombol

Cara mudah untuk mengambil tangkapan layar di Oppo A11 adalah dengan menekan tombol daya dan tombol suara.

  1. Pastikan ponsel Oppo kalian dalam kondisi menyala.
  2. Selanjutnya, buka area / halaman yang akan kalian screenshot.
  3. Setelah itu tekan tombol Volume Down dan Power secara bersamaan.
  4. Nanti layar akan berkedip dan bunyi kamera.
  5. Kemudian muncul gambar hasil screenshot.
  6. Hasil screenshot dapat dilihat di aplikasi Foto.

Kesimpulan

Pastinya kalian sudah bisa membuat tangkapan gambar layar Oppo A11 dan dapat langsung mengunggah screenshot tersebut di dalam platform Telegram, Whatsapp dan Instagram. Semoga panduan ini berguna buat semua pengguna Oppo.

Leave a Comment