Cara Install ROM MIUI 7 Di Advan S4+ (MT6572)

Advan membekali smartphone S4+ dengan prosessor dari mediatek MT6572 dengan UI standar dari google, mungkin kalian sudah lama menggunakan smartphone ini dan sekarang terasa sangat membosankan. Apabila smartphone kalian sudah di root dan install CWM sebaiknya gunakan custom rom agar tidak membosankan, dan di sini kami merekomendasikan menggunakan ROM MIUI 7 Global Stable.

Salut buat mastah Wempi Aryadi yang telah berhasil memporting ROM terkenal ini yakni MIUI 7, kalian yang menggunakan smartphone Advan S4+ ini bisa mencoba custom rom ini. Dengan ROM MIUI 7 versi Global Stable ini kalian bisa mengubah Advan S4+ menjadi seperti Xiaomi bahkan semua themes yang di miliki ROM ini bisa kalian terapkan.

ROM MIUI ini support bahasa indonesia dan bisa switch 3G ke sim 2 dan banyak algi fitur lain yang di benamkan oleh mastah kita ini. seperti include ROOT, Dirac HD, dan hampir semua fitur dari ROM ini bisa bekerja dengan baik.

Bagi yang ingin menginstall rom miui 7 ini pastikan smartphone kalian sudah di root terlebih dahulu dan memasang custom recovery Philz CWM. Untuk tutorial cara root dan install TWRP sudah pernah kami bahas sebelumnya, silahkan search melalui kotak pencarian yang ada di blog ini.

miui 7 advan s4 plus

Cara Install MIUI 7 Advan S4+

  1. Boot ke menu Philz CWM
  2. Backup ROM kalian buat berjaga-jaga atau kalau ingin kembali ke rom awal bisa di restore dengan sudah
  3. Setelah itu lakukan Wipe Data,Cache dan Dalvik
  4. Kemudian flash rom tersebut melalui menu install from sd
  5. Setelah sukses terinstall lakukan reboot system

Tunggulah beberapa saat karena proses booting sedikit lebih lama dari biasanya apabila berhasil selamat kalian telah menggunakan rom yang keren.

Update Install Via Philz:

  • SWitch 3G – Dengan file fix ini kalian bisa mengaktifkan 3G di SIM 2.
  • Fix Theme MIUI 7 Advan S4 plus – Dengan file ini kalian bisa mendownload themes secara gratis di themes manager.

    Credit :
    en.miui.com
    Wempi Aryadi – Port From MT6572
    Hendrik Iglesias
    Smart four team
    Orata Team Android
    Google

    Leave a Comment