OK pada hari ini kami akan share tutorial menginstall ulang Evercoss A74D yang Error seperti Mati total ataupun hanya mengalami stuck di logo aja. Memang sih kita akan panik apabila smartphone kesayangan kita mengalami hardbrick ataupun eror cuma bisa mentok di logo atau bahkan cuman layar hitam saja. Nah untuk kalian bisa mencoba tutorial yang akan kami berikan di bawah ini.
Apabila smartphone kita mengalami kasus hardbrick pasti langsung buru-buru dijual, padahal sebenarnya tindakan itu tidak perlu dilakukan karena jika kalian jual dalam keadaan seperti itu, karena otomatis nilai jual Evercoss A74D kalian akan jatuh, makanya lebih baik baca tutorial yang akan kami kasih ini.
Prosedur Cara Flashing Evercoss A74D
- Download dan Extract DriverCoding di komputer/laptop kalian.
- Download Stock Firmware Evercoss A74D lalu ekstrak file Firmware yang telah di download tadi.
- Download Upgrade Tool lalu ekstrak hasil download. Setelah itu klik UpgradeDownload.exe
- Nanti ada pilihan untuk memilih lokasi file firmware Evercoss A74D yang kalian extract tadi yang berextensi .pac
- Setelah itu klik icon Gear kemudian ubah BaudRate ke 921600
- Kemudian klik tombol START yang ada di samping icon Gear
- Sekarang lepaskan batere Evercoss A74D kalian kemudian hubungkan ke PC/Laptop dengan kabel usb, tekan dan tahan tombol Power sambil memasang baterenya.
- Nanti biasanya akan meminta driver terinstall di PC/Laptop. Kemudian arahkan ke Drivercoding
- Setelah driver terinstall cabut kabel usb dan lakukan lagi seperti yang kami jelaskan di atas. Nanti otomatis akan langsung ke proses flashing.
- Tunggu proses flashing selesai yang di tandai dengan tulisan “passed”. Kemudian klik tombol STOP. Cabut kabel USB kemudian lepaskan batere hapenya kemudian pasangkan kembali dan hidupkan Evas A74D kalian
Penutup
Apabila proses ini berhasil kemungkinan smartphone A74D kalian bisa kembali seperti semula. Kalau seandainya dengan cara ini tidak berhasil kemungkinan ada masalah dengan hardwarenya. Silahkan klaim garansi atau bawa ke tempat service.